soalbelajar.web.id – Contoh Teks Ulasan, Jangan Abaikan Hal-hal Berikut. Menikmati sebuah karya tak melulu harus membacanya hingga tuntas atau melihatnya sampai selesai. Anda bisa juga mengetahui dan memahami sebuah karya hanya dengan membaca sebuah teks ulasan yang dibuat oleh seseorang.
Beberapa contoh teks ulasan terkadang dibuat hanya berdasarkan pandangan pengulas dan kurang objektif, namun jika Anda mau mempelajari bagaimana cara membuat sebuah teks ulasan yang baik, berikut beberapa hal yang perlu Anda perhatikan.
Daftar Isi
Memahami Terlebih Dahulu Apa itu Teks Ulasan
Teks ulasan adalah teks yang mengulas karya seseorang. Teks ini biasa juga disebut teks review. Umumnya berbentuk artikel, resensi buku dan lain-lain. Dalam membuat ulasan, seorang pengulas harus berpikir kritis.
Pahami Tujuannya
Tujuan lain dari sebuah teks ulasan adalah memberi informasi ke publik akan kelebihan dan kekurangan sebuah karya, membantu publik untuk lebih memahami karya tersebut, membuat perbandingan sebuah karya dengan karya lain yang hampir sama serta memudahkan pembaca memberi pertimbangan akan kelayakan dan kepantasan sebuah karya.
Perhatikan strukturnya
Teks ulasan memiliki 4 struktur yaitu pertama, orientasi berisi gambaran umum sebuah karya yang diulas, sehingga pembaca tahu, membahas tentang apa karya tersebut. Kedua, tafsiran yaitu gambaran detail tentang sebuah karya, di mana ada bahasan tentang keunikan, kualitas, dan keunggulannya.
Yang ketiga, adalah evaluasi, evaluasi ini memuat pandangan pengulas terhadap hal-hal yang harus di nilai dalam karya tersebut dan kekurangan dalam karya tersebut. Keempat, adalah rangkuman sebuah karya, di mana pengulas bisa memberikan opini apakah karya tersebut layak atau pantas dari segi kualtas untuk dibaca oleh masyarakat.
Berikut salah satu contoh teks ulasan sebuah novel Warna Hati
Judul buku: Warna Hati
Nama penulis: Sienta Sasika Novel
Tahun terbit: 2014
Penerbit: PT. Grasindo
Jumlah halaman: 203
Orientasi
Novel “Warna Hati” terdiri dari 2 kisah berbeda dengan tokoh yang sama yaitu seorang Tavita yang bermimpi menjalani 2 kisah kehidupan rumah tangga, pertama bersama Lando dan kedua bersama Razka.
Baca juga : Pengertian dan Perbedaan Resensi dan Sinopsis
Tafsiran
Kisah warna pertama adalah Jingga. Kisah kehidupan rumah tangga yang dijalani Tavita dan Lando dengan kehidupan rumah tangga yang serba pas-pasan dan ragam tekanan dari orangtua serta orang-orang di sekitar mereka. Tavita kemudian selingkuh dengan Razka, dan hampir bercerai dari Lando. Namun, akhirnya Tavita menyadari kesalahannya, ia lalu minta maaf dan berjanji tidak akan meninggalkan Lando lagi.
Kisah warna kedua adalah Biru, di mana Tavita memilih menikah dengan Razka. Dengan segala kemewahan dan fasilitas yang diberikan Razka, kekurangan rumah tangganya kali ini yaitu ia tidak bisa memiliki anak dikarenakan Razka mandul. Ia pun harus menerima ujian suaminya berselingkuh dengan istri Lando. Merasa punya luka dan duka yang sama, Tavita dan Lando sempat ingin membalas dendam. Namun ketika istri Lando meninggal dunia, Lando pun memaafkan istrinya, ia pun menyuruh Tavita kembali ke suaminya. Tavita pun kembali pada suaminya dan mereka kembali hidup bahagia.
Evaluasi
Kekurangan buku ini ada pada endingnya yang ternyata 2 kisah tersebut hanyalah mimpi. Mimpi itu hanya memberi kesan bingung dan menakutkan pada Tavita atau orang yang membaca cerita ini dalam melakukan pilihan terhadap pernikahan mereka. Untuk itu, buku ini hanya cocok untuk orang dewasa dan telah menikah.
Kelebihan buku ini, penulis mampu memberikan pilihan kepada pembaca untuk memilih warna kisah yang mereka sukai, walau pilihan keduanya kurang menyenangkan karena harus ada unsur kecelakaan dulu sehingga penerimaan seseorang terhadap takdir hidup mereka menjadi kurang mendalam dan hikmahnya hanya sebatas kembali pada pasangan mereka.
Baca juga : Teks Resensi: Pengertian, Jenis, Tujuan dan Manfaatnya
Rangkuman
Novel warna hati ini memberi pelajaran kepada kita bahwa setiap manusia punya pilihan dalam memilih takdirnya. Setiap takdir pasti memiliki resiko dan menjalaninya dengan cara yang terbaik adalah hal terbaik.
Itulah seputar contoh teks ulasan yang bisa Anda ketahui. Memahami dengan baik sebuah penulisan teks akan membuat Anda semakin bagus dalam penulisan.Terima kasih telah membaca di soalbelajar dan semoga artikel ini bisa membantu kamu.